Judul : info tentang otak manusia
link : info tentang otak manusia
info tentang otak manusia
Otak
Untuk paham tentang bangunan otak perlu kita ingat bahwa sistem syaraf pusat berkembang dari suatu struktur yang berbentuk bumbung.
Pada bumbung tersebut dapat dilihat sebuah dasar, sebuah atap dan dua dinding sisi sebagai pembatas suatu terusan yang terletak yang terletak ditengah.
Dalam perkembangan selanjutnya terjadi masalah oleh karena bumbung itu pada beberapa tempat menjadi tebal, sedangkan pada tempat- tempat lain dindingnya tetap tinggal seperti semula.
Disebelah depan berkembang dua gelembung yang setangkup letaknya. Gelembung – gelembung ini kemudian menjadi kedua belahan otak besar. Disebelah belakang terbentuk otak kecil oleh karena atap bumbung disini semakin menebal.
Bagian lain otak yang dinamakan batang otak tetap terbentuk bumbung dan merupakan tangkai otak besar dan otak kecil, yang kebawah dilanjutkan menjadi sumsum belakang.
Di atas belakang dan juga disisi batang otak itu sama sekali tertutup oleh otak besar dan otak kecil, hanya pada dasar otak saja , batang otak dapat dilihat dari luar.
Pada batang otak dapat dibedakan beberapa bagian, yaitu :
1. Bagian bawah, yaitu sumsum lanjutan yang merupakan lanjutan langsung sumsum belakang. Keatas bentuknya semakin melebar.
Dasar bumbung saraf disini amat menebal, sedangkan atapnya tetap tipis dan berupa selaput : rongganya, yang merupakan lanjutan terusan pusat sumsum belakang, adalah agak luas dan dinamakanbilik otak ke empat.
Permukaan depan sumsum lanjutan memperlihatkan beberapa benjolan, antara lain limas dikedua sisi sebelah garis tengah dan zaitun yang terletak agak disebelah sisi.
Bentuk – bentuk tersebut dibebabkan oleh tumpukan substansi putih (inti) atau substansi kelabu setempat.
2.Keatas terletak otak antara. Dasar bumbung saraf menjadi jembatan varol oleh karena bertambahnya serabut-serabut saraf .
dari atap bumbung saraf berkembang otak kecil.
Dari dinding sisinya berkembang lengan jembatan yang menghubungkan otak kecil dengan jembatan. Bilik otak keempat meluas sampai disini dan memasuki otak kecil sebagai sebuah relung dalam yang dinamakan tenda.
3.Bagian batang otak berikutnya bernama otak tengah. Dasarnya berupa sepasang tangkai otak besar yang menaik secara serong dari jembatan pada kedua sisinya untk memasuki kedua belahan otak besar.
Lembar atapnya mempunyai dua buah gunduk atas dan dua buah gunduk bawah.
Keempat benjolan ini dibatasi oleh alur-alur yang bersilangan.
Rongga otak disini berupa terusan sempit, yang dinamakan saluran otak besar yang dibelakang berhubungan dengan bilik otak keempat dan didepan bersambungan dengan bilik otak ketiga.
4. Bagian paling atas batang otak membentuk otak antara.
Dinding sisi bumbung saraf disini amat menebal seraya mementuk badan-badan lutut : oleh karena iturongganya menyempit, menyerupakan suatu celah yang dinamakan bilik otak ketiga . atapnya tipis dan berupa selaput, disebelah belakang terdapat badan runjung.
Dasar bilik otak ketiga agak rumit bangunannya, berturut-turut dari depan kebelakang terdapat disini palang penglihat, hipofisis seperti badan runjung termasuk golongan kelenjar buntu dan kedua badan puting.
Belahan otak besar kiri dan kanan berasal dari gelembung- gelembung pada bumbung saraf.
Kedua gelembung semakin membesar dan oleh karena itu menutupi bagian-bagian batang otak , tetapi tetap berhubungan dengan otak antara.
Rongga bumbug saraf meluas sampai kedalam kedua belahan otak besar, maka terbentuklah dua bilik sisi, yang masing-masing tetap berhbungan dengan bilik otak ketiga melalui sebuah lubang kecil yang dinamakan lubang antar bilik monro.
Ditengah diatas dan didepan otak antara kedua sisi otak besar saling berhadapan, sehingga kedua bidang tengahnya menjadi rata. Kedua belatan otak besar saling berhubungan melalui beberapa berkas serabut melintang : yang dinamakan balok.
Di bawah balok terdapat sebuah berkas membujur yg bernama kubah. Permukaan otak besar memperlihatkan banyak gelung otak yang dibatasi satu dengan yang lain oleh beberapa alur, yanag terpenting antaranya alur sisi otak besar .
alur-alur itu juga membatasi baga-baga, baga dahi ,baga ubun-ubun, baga belakang kepala, baga pelipis . itu juga dapat dilihat tiga buah kutub pada tiap bagian otak besar yaitu : kutub dahi, kutub belakang kepala, kutub pelipis.
Dari otak keluar 12 pasang saraf otak, yaitu : saraf penglihat, saraf penghidup, tiga pasang saraf otot mata, saraf kembar tiga yang mempersarafi kulit wajah dan semua otot kunyah, saraf pendengar, saraf wajah untuk otot mimik, araf glosofaring untuk melepaskan cabang kepada selaput lendir lidah dah tekak, saraf kelana yang meluas kebawah sampai dalam daerah dada dan perut dan mempersarafi daerah dalam dada dn perut, saraf tambahan : saraf otot leher , dan saraf bawah lidah yang mengurus persarafan otot-otot lidah.
Masih ada lagi lho info lanjutan untuk otak, selalu lihat ya tulisanku di pintaralami.com , terimakasih .Semoga bermanfaat.
Posting Komentar